Build Karina Tersakit dari Top Global Buat Dapetin Savage!

IDKurir.web.id – Inilah build karina tersakit rekomendasi dari top global mobile legends, dijamin deh jadi auto savage! Karina merupakan salah satu hero terlaris di mobile legends dengan role sebagai mage assasin. Hero dengan harga 32.000 BP ini dikenal sangat cepat dan memiliki serangan yang mematikan. Maka tidak heran jika karina sering disebut sebagai hero terbaik di mobile legends.

Layaknya seorang mage, skill Karina memiliki cooldwon yang sangat cepat. Hal ini memungkinkan Anda untuk melakukan skill combo berulang kali hingga memenangkan pertandingan.  Bahkan tak jarang, Karina dapat membunuh semua musuhnya sekaligus berkat keunikan dari skill yang dimilikinya.

Lalu apa keunikan skill milik Karina itu?

Untuk skill 1 & 2 – Setiap kali Karina berhasil membunuh musuh ataupun mendapatkan assist, maka ia akan menerima pengurangan cooldown sebanyak 60%.

Untuk skill 3 – Setiap kali Karina membunuh musuh, maka cooldown skill 3 akan berakhir dan dapat digunakan kembali untuk menerjang lawan lainnya. Jika mendapatkan assist, maka ia akan mendapatkan pengurangan cooldown sebanyak 80% pada skill 3.

Melihat fakta ini, maka tak heran jika Karina disebut-sebut sebagai hero penyambah karena dapat berulangkali menggunakan skillnya dengan cooldown yang sangat cepat.

Build Karina Mobile LegendsUntuk early game, kami merekomendasikan player Karina untuk berkelana di hutan agar memiliki level tinggi. Sebagai assasin, maka wajib hukumnya bagi player Karina untuk mengambil buff biru agar tidak boros mana dan cepat leveling.

Walaupun Karina dibekali dengan skill combo yang sangat mematikan namun Karina sendiri memiliki darah yang sangat tipis. Oleh karena itu, saya merekomendasikan Anda untuk berulangkali menggunakan skill 1 untuk kabur dari lawan disaat keadaan genting. Untuk battle spell, saya menyarankan agar Anda memilih Retribution agar membantu saat sedang jungle.

Nah adapun rincian informasi mengenai Karina adalah sebagai berikut :

Status Karina

  • HP : 2633
  • Mana : 431
  • Pemulihan Mana : 16
  • Pemulihan HP : 39
  • Serangan Fisik : 121
  • Kekuatan Sihir : –
  • Pelindung : 20
  • Pelindung Sihir : 10
  • Kecepatan Gerak : 260
  • Kecepatan Serangan : 0,9

Skill Karina

  • Kemampuan Passive: Setelah berhasil menyerang lawan 2 kali secara beruntun, serangan ketiga akan memberikan True Damage ke arah sasaran dan memberikan 10% HP yang hilang.
  • Kemampuan Pertama – Elusiveness : Karina menjadi samar selama 3 detik, mendapatkan imune yang membuatnya kebal dari serangan basic attact. Menambahkan 35% percepatan gerak. Serangannya akan memberikan crit dan akan memperlambat pergerakan lawan.
  • Kemampuan Kedua – Dance of Death : Mengayunkan pedang ganda dan akan mengikat musuhmu dalam lingkaran kematian.
  • Kemampuan Ketiga (Ultimate) – Shadow Rush : Dengan cepat berlari menuju target dan memberikan damage yang sangat besar. Jika berhasil membunuh, maka skill bisa digunakan kembali. Jika assist, maka waktu cooldown akan berkurang 80%.

Sangat mematikan bukan?

Tak hanya itu, item yang dimiliki Karina saat bertanding juga merupakan faktor kemenangan terbesar saat berlaga lho! Lalu build Karina apa yang saya pakai agar mendapatkan kemenangan? Silakan lihat rinciannya dibawah ini :

Build Karina Mobile Legends Agar Mendapatkan Savage!

Berikut ini adalah build Karina terbaik yang telah berhasil kami rangkum:

Magic Shoes

Magic ShoesKarina adalah mage assasin yang begitu mengandalkan keberadaan skill untuk membunuh lawan. Oleh karena itu, hal pertama yang mesti Anda lakukan adalah mengurangi waktu cooldown-nya dan mempercepat pergerakannya.

Dengan membeli Magic Shoes Anda akan mendapatkan +40 Kecepatan Gerak sekaligus 10% Pengurangan Cooldown.

  Cara Beli Diamonds ML Di Shopee Dengan Mudah!

Baca Juga : Build Hayabusa

Calamity Reaper

Calamity ReaperItem ini akan membuat Karina tampak begitu buas disaat early game. Sama dengan Magic Shoes, item ini juga memiliki kemampuan untuk menambah +10% Pengurangan Cooldown yang membuat karina semakin mudah dalam melancarkan skillnya. Dengan membeli Item ini, Anda juga akan mendapatkan bonus +400 Mana tambahan dan +70 Kekuatan Sihir.

Tak hanya itu, item ini membuat Karina semakin ganas karena adanya kemampuan unik yang diberikan oleh item. Jika Anda telah menggunakan skill, maka basic attact selanjutnya akan memberikan Extra Damage yang bisa menguras darah lawan.

Baca Juga : Cara Mendapatkan Ribuan Battle Point Mobile Legends

Concentrated Energy

Concentrated EnergyBukan assasin bila Karina kalah dalam laga 1 lawan 1 dengan role hero lainnya!

Berhubung karina adalah  hero dengan role Mage Assasin, maka saya menyarankan agar Anda membeli Item ini sehingga Anda bisa bertahan dari serangan musuh yang menggunakan lifesteal.

Item ini akan memberikan +700 HP dan +70 Kekuatan Sihir yang akan memperkuat Karina saat bertanding.

Tapi bukan itu tujuan membeli item ini!

Concentrated Energy memiliki kemampuan pasif yang sangat mirip dengan item lifesteal yang biasa digunakan oleh marksman yakni 30% Spell Vamp. Tidak berhenti disitu, item ini memiliki kemampuan 10% Regen HP setelah membunuh lawan.

Baca Juga : Cara Menghapus Akun Mobile Legends

Lightning Truncheon

Lightning TruncheonItem yang masih tergolong baru ini memang menjadi primadona bagi player Mage. Memberikan +75 Kekuatan Sihir dan +30 Pemulihan Mana membuat Karina bisa terus melancarkan skill combo tanpa takut kehabisan mana.

Tak hanya itu, kemampuan pasif dari item ini dijamin membuat siapapun jadi terlena. Setiap 6 detik sekali kemampuan Karina akan terus meningkat hingga 150% daripada biasanya, yang mana damagenya sangat sakit dan bisa dikenakan kepada 3 hero lawan.

Baca Juga : Build Layla

Holy Crystal

Holy CrystalItem yang dijual dengan harga murah ini bisa dibilang sebagai spesialis item damage yang sangat cocok untuk digunakan oleh Karina. Dengan membeli item ini, Anda akan mendapatkan +90 Kekuatan Sihir dan itupun masih ditambah lagi dengan adanya +25% Kekuatan Sihir pada kemampuan uniknya.

Untuk kemampuan pasifnya, ketika serangan Karina mengenai target maka Kekuatan Sihir karina akan kembali meningkat sebanyak 15% dari biasanya. Wow! Benar-benar item full damage ya?

Baca Juga : Cara Mengatasi Mobile Legends Yang Sering Lag

Blood Wings

Blood WingsDan yang terakhir untuk mengisi jajaran build Karina mobile legends adalah Blood Wings. Item favorit yang sering digunakan di late game ini memang sangat luar biasa.

Dengan menggunakan item ini, Anda akan mendapatkan +150 Kekuatan Sihir dan +150 HP. Kemampuan pasifnya sendiri yakni menambahkan 2 HP untuk setiap 1 magic yang Anda miliki.

Catatan :
Berdasarkan patch terbaru di tahun 2020, Karina merupakan salah satu assasin yang sulit bertahan di fase late game. Bila game tidak kunjung selesai, Anda dapat membeli item type Pertahanan ataupun pengurang cooldown.

Bagaimana, jadi tertarik untuk menggunakan Karina? Pastinya dong!

Sekian artikel tentang Build Karina yang berhasil kami rangkum. Jika Anda ingin mendapatkan informasi berbagai gear hero lainnya, silakan berlangganan email dan sosial media kami ya.

error: This content is protected by DMCA