Asli atau Palsu, Begini Cara Cek Real Apa Tidak Follower Instagram

IDKurir.web.id – Dia punya banyak followers, kira-kira asli atau palsu ya? Inilah cara cek real follower instagram dengan mudah. Ngga perlu masukin password!

Punya banyak followers memang adalah hal yang membanggakan. Selain bisa buat pamer, jumlah followers yang banyak bisa kamu manfaatkan sebagai ladang bisnis. Bisa digunakan sebagai lapak jualan ataupun menerima endorsment.

Semakin banyak followers yang kamu punya, maka penawaran akan berdatangan dengan sendirinya. Nggak cuma itu, like dan comment juga sangat diperlukan sebagai pertanda bahwa setiap konten yang dipublish ada penikmatnya.

Jika kamu seorang selebritis, kamu bisa dengan mudah mendapatkan pengikut hingga jutaan seperti akun instagram dengan jumlah followers terbanyak ini. Namun jika kamu bukan orang terkenal, hanya orang bisa dengan konten yang biasa pula tapi memiliki follower yang sangat banyak. Hal itu patut untuk dicurigai!

Cara Cek Real Follower Instagram dengan Mudah

Nah untuk kamu yang penasaran, apakah followers banyak pada akun yang biasa-biasa saja itu asli atau palsu. Kamu bisa mengeceknya dengan beberapa tutorial di bawah ini.

Cek Menggunakan IG Audit (Tanpa Password)

  1. Silakan klik halaman berikut ini igaudit.io
  2. Masukan username akun Instagram yang dituju tanpa memasukan password.
  3. Klik cari dan tunggu hingga mesin selesai menghitungnya.
  4. Hasil estimasi real follower akan muncul seperti gambar di bawah ini.

Hasil estimasi real follower

Berdasarkan gambar di atas, akun instagram @nisfulardi memiliki estimasi real follower sebanyak 20%. Tentu ini adalah fakta. Mengingat bahwa ribuan follower yang saya miliki adalah fake akun alias bot.

Perhatikan Jumlah dan Variasi Komentar

Perhatikan Jumlah Komentar

Salah satu penelitian mengemukakan bahwa setiap 5000 follower yang ada di sebuah akun, setidaknya harus memiliki minimal 13 komentar di setiap postingannya. Selain itu, kamu juga perlu memperhatikan, apakah komentar yang ada itu sama atau bervariasi.

  Cara Melihat Story Instagram Tanpa Ketahuan, Simak Yuk!

Karena jika komentar yang ada adalah hasil beli atau inject, biasanya memiliki kesamaan dan tidak jauh berbeda.

Perhatikan Jumlah Like

Perhatikan Jumlah Like

Akun yang memiliki banyak follower seharusnya bisa mendapatkan banyak like, kamu setuju bukan? Jika ambil sebuah benang merah, dapat kita simpulkan bahwa setiap 1000 follower setidaknya harus terdapat 30 like disetiap postingannya. Jika kurang dari ini, artinya follower dari akun tersebut adalah fake atau bot.

Namun jika kamu masih penasaran, kamu bisa melakukan audit lebih dalam. Yakni dengan membandingkan pemberi like dan follower. Jika pemberi like dan follower cenderung diisi oleh orang yang berbeda, artinya like yang ia dapat juga adalah hasil inject dengan bot.

Nah seperti itulah cara mengecek real follower di sebuah akun instagram. Sebenarnya masih ada beberapa hal lagi yang bisa kamu lakukan sendiri. Atau jika kamu dekat dengan pemilik akun, kamu bisa bertanya secara langsung.

Terima kasih telah membaca artikel bertajuk cara cek real follower instagram dengan mudah. Semoga panduan di artikel ini berhasil dan bermanfaat untuk kamu. Sampai jumpa di postingan berikutnya.

Baca Juga

error: This content is protected by DMCA