Cara Melihat Password WiFi di Windows 10 Terbukti Ampuh!

Windows 10 hadir dengan performa yang lebih baik daripada operasi sistem sebelumnya. Di dalam operasi sistem terbaru ini, kita bisa menemukan berbagai fitur menarik yang dapat kita coba, seperti Game Bar, Storage Sense dan lainnya.

Sayangnya, ada banyak pengguna operasi sistem ini yang tidak tahu tentang bagaimana cara melihat password WiFi di windows 10. Padahal hal ini adalah perkara mudah yang seharusnya bisa dilakukan oleh semua orang, termasuk anda.

Oleh karena itu, pada pembahasan kali ini saya akan memberikan tutorial lengkap tentang bagaimana cara melihat password WiFi di windows 10 dengan mudah. Dan bukan hanya itu saja, cara ini juga bisa diaplikasikan pada Windows 8.1, Windows 8 dan juga Windows 7.

Cara Melihat Password WiFi di Windows 10

Kali ini saya akan mempersembahkan 2 cara terbaik untuk mengetahui password WiFi di windows 10 yakni melalui Command Prompt (CMD) dan Network and Sharing Center.

A. Melihat Password WiFi di Windows 10 Dengan CMD

1. Silakan bukan aplikasi Command Prompt (CMD) dengan mode administrator. Caranya dengan Command Prompt > klik kanan > Run as Administrator

2. Kemudian silakan masukan perintah atau script yang ada di bawah ini dan jangan lupa untuk menekan enter:

  • netsh wlan show profiles

Cara Melihat Password Wifi Lewat CMD3. Setelah menekan enter, kamu bisa melihat berbagai SSID Wireless seperti yang tertera pada gambar di atas. Pastikan nama WiFi milikmu ada di atas ya!

  [SOLVED] Cara Mengatasi Automatic Repair Couldn't Repair Your PC

Baca juga :

  • Cara Download Video Youtube di Android
  • Cara Clone Aplikasi Android
  • Cara Menghilangkan Tanda Silang merah Pada Baterai Laptop

4. Kemudian, silakan masukan perintah di bawah ini untuk melihat password dari WiFi tersebut dan jangan lupa tekan enter

  • netsh wlan show profile name=”Nama WiFi” key=clear

Cara Mengetahui Password Wifi Lewat CMD5. Setelah itu, akan ada banyak informasi yang tertera di dalam sana. Untuk singkatnya, silakan perhatikan bagian Security Settings > Key Content. Dan disanalah password WiFi milikmu berada.

Password Wifi

B. Melihat Password WiFi di Windows 10 Dengan Network and Sharing Center

1. Perhatikan Icon WiFi yang terletak di kanan-bawah taksbar Windows 10. Klik kanan pada Icon WiFi lalu pilih Open Network and Sharing Center.

Open Network and Sharing Center2. Lalu pilihlah WiFi yang ingin kamu lihat passwordnya.

Cara Mengetahui Password Wifi di Windows 103. Selanjutnya akan muncul jendela baru dari Wi-Fi Status, kemudian pilih Wireless Properties.

Cara Melihat Password Wifi di Windows 10 Secara Manual4. Kemudian akan muncul jendela Wireless Network Propeties, silakan klik tab Security dan centang kotak Show characters.

Cara Melihat Password Wifi di Windows 10Nah itulah kedua cara melihat password WiFi di windows 10 yang sudah terbukti ampuh. Sekian pembahasan artikel ini dan sampai jumpa pada artikel berikutnya.

Leave a Comment

error: This content is protected by DMCA